Yanto, Deni dan Dudy ke Pelatnas
Posted On Rabu, 18 Februari 2009 at by KONI Nusa Tenggara TimurKONI Pusat akhirnya memanggil tiga atlet NTT, Yanto Fallo, Deni Hitarihun dan Dudy Baranuri untuk bergabung ke Pelatnas Terpadu SEA Gemas XXV/2009 di Laos dan Asian Martil Games I di Bangkok. Yanto dan Deni dari cabang tinju akan mengikuti pelatnas di Maluku, sedangkan Dudi Baranuri atlet taekwondo pelatnas di Kalimantan Timur. Demikian diinformasikan Ketua Harian KONI Propinsi NTT, Ir. Esthon L Foenay, M.Si, melalui Wakil Sekretaris Umum, Eduard Setty di ruang kerjanya, Minggu (15/2/2009).
"Dalam surat panggilan yang kami terima, seharusnya ketiga atlet ini sudah bergabung tanggal 12 Februari, namun karena surat panggilan dari KONI Pusat terlambat masuk, sampai saat ini mereka belum bergabung. Dudy sudah berada di Jakarta, sedangkan Deni dan Yanto masih mengurus pasport di Kupang. Deni juga mengurus administrasinya karena lulus testing CPNSD, sedangkan Yanto pada Jumat lalu baru menyelesaikan ujian skripsi di Unkris. Paling lambat dalam minggu ini mereka sudah bergabung," jelas Setty.
Menurut Setty, selain Yanto, Deni dan Dudy, atlet NTT lainnya yang sudah berada di pelatnas jangka panjang, yakni Afriana Paijo, Maria Dede (atletik) dan Jason Hornay. "Kita harapkan ketiga atlet yang masuk Pelatnas Terpadu ini supaya menjaga nama daerah dengan berlatih tekun dan disiplin sehingga nantinya mereka bisa mewakili Indonesia. Jasson dan Afriana punya peluang untuk bergabung di pelatnas Asian Martil," tambahnya.
Menurut Setty, sesuai surat KONI Pusat, ditetapkan lokasi Pelatnas Terpadu, yakni polo air dan wushu (Sumatera Utara), golf, sepaktakraw, angkat besi (Riau), biliard, sepakbola (Sumatera Selatan). Bulutangkis, atletik, tenis, tenis meja, loncat indah (Jakarta), balap sepeda, bolavoli (Jawa Barat), panahan, senam renang (Jawa Timur), menembak, karate, taekwondo, wushu, judo, pencaksilat dan gulat (Kalimantan Timur) dan Tinju di Maluku. (eko)