KONI NTT Dilantik 25 Januari 2010

KEPENGURUSAN KONI Propinsi NTT masa bakti 2009-2013, akhirnya disahkan oleh KONI Pusat. Sesuai rencana, Ketua Umum KONI Pusat, Rita Subowo akan melantik kepengurusan KONI Propinsi NTT di Aula Utama El Tari Kupang, Senin (25/1/2010).

Humas KONI Propinsi NTT, Dion DB Putra, yang ditemui di ruang kerjanya, Kamis (21/1/2010), mengatakan, kepengurusan yang dilantik ini adalah hasil Musyawarah Olahraga Propinsi KONI NTT, Oktober 2009 lalu. "Penetapan kepengurusan sudah ada sejak tahun lalu. Namun pelantikan baru dilaksanakan sekarang karena harus disesuaikan dengan waktu pengurus pusat," jelas Dion.

Adapun susunan kepengurusan KONI NTT periode 2009-2013, yakni Ketua Umum, Drs. Frans Lebu Raya, Wakil Ketua Umum/Ketua Harian, Ir. Esthon L Foenay, M.Si, Sekretaris Umum, Barnabas nDjurumana, S.H, Wakil Sekretaris Umum, George Hadjoh, S.H, Bendahara, Ir. Theodorus Widodo, Wakil Bendahara, Drs. Obaldus Toda.

Bidang Organisasi: Piet Djami Rebo, Adi Mandala. Bidang Pembinaan Prestasi: Samuel Haning, David Djoni Ati. Bidang Litbang, Ary Moelyadi, Nurdin Badu. Bidang Daerah dan Luar Negeri: Filemon da Lopes, Jerry Manafe. Bidang Audit Internal: Frans Salem, Vincent Pata, Leonard Otta. Biro Perencanaan, Program dan Anggaran: Wayan Darmawan, Dorce Ayal, Eman Kellen. Biro Media dan Humas: Dion DB Putra, Bernadus Tokan, Marthen Bana. Bidang Promosi dan Pemasaran: Melkisedek Madi, Jimi Sianto, Felix Dando. Biro Umum: Eduard Setty, Yasinta Swan, Ratna Umbu Zaza.

Komisi Hukum: Johana Lisapaly, Duin Palungkun, Marsel Radja, Felipus Fernandez. Komisi Kesejahteraan Pelaku Olahraga: Karolus Kia, Paulus Manehat, Hermensen Ballo. Komisis Pembibitan dan Pemanduan Bakat: Lambert Tukan, Magdalena Rambu Wasak, Dominggus Bulla. Komisi Iptek Olahraga: Lukas Boleng, Nyoman Sasputra, Santy Sangkono. Komisi Pusat Data: Rony Fernandez, Sipri Seko, Michel Berelaka. Komisi Kesehatan dan Anti Doping: Nike Mitak, Prijander Funay, Sanguana Koamesah, Alfonsius Anapaku, Samson Ehe Teron. Komisi Pendidikan dan Penataran: Okto Fufu, Frans Sales, Wellem Radja, Eduard Penu Weo. (eko)

Pos Kupang, 22 Januari 2010 halaman 8

Posted in Label: |

0 komentar: